Sony Xperia 1 IV resmi di perkenalkan Sony sebagai smartphone flagship terbarunya. Smartphone flagship terbaru Sony ini memiliki banyak fitur dan peningkatan kapabilitas dengan teknologi terbaru, tetapi fitur yang menjadi adalah utamanya adalah lensa zoom optik barunya.
Fitur-fitur canggih yang di tawarkan Sony Speria 1 IV seperti yang sempat ramai rumornya di internet bisa membuat para konten kreator ternganga. Karena untuk kali pertama optical zoom pada kamera hp diperkenalkan.
Optical Zoom
Daftar Isi
Sony Xperia 1 IV (baca : Sony Xperia One Makr Four) ini dilengkapi tiga kamera belakang, masing-masing menghasilkan resolusi gambar 12MP dengan image sensor Sony Exmor RS. Meskipun masing-masing ukuran sensor pada tiap kamera berbeda-beda, resolusi dan kemampuan video HDR 4K/120p juga disematkan pada ketiganya. Kamera dengan lensa 6mm F2.2 ini menggunakan image sensor tipe 1/2,5 inci.
Kamera utama menawarkan lensa setara 24mm dengan aperture F1.7 dan ukuran sensor 1/1,7 inci lengkap dengan stabilisasi gambar optik SteadyShot. Yang melengkapi ketiga kamera tersebut adalah lensa zoom optik 85-125mm yang merupakan lensa zoom optik pertama di dunia dengan rentang bukaan aperture antara F2.3-2.8 dan sensor yang dilengkapi OIS berukuran 1/3,5 inci. Lensa zoom ini menggunakan desain yang mirip dengan periskop agar dapat menghadirkan zoom optik yang sebenarnya pada seluruh rentang focal length.
Eye – Auto Focus
Sony Xperia 1 IV menawarkan Eye AF (Eye – Auto Focus) dengan Real-time tracking untuk yang bisa di gunakan baik untuk pemotretan foto maupun video. Pendeteksian dan pelacakan pada objek dibantu oleh sensor iToF 3D yang terletak di bagian belakang ponsel yang juga sudah di lengkapi teknologi AI (Artificial Intelegent) dari Sony.
Setiap lensa optik dari Zeiss dilengkapi dengan coating Zeiss T* untuk menghasilkan gambar yang tajam dan detail dengan mengurangi efek “flare” dan kontras yang tinggi. Sony menggabungkan teknologi AI dengan sistem auto white balance, hal ini mebghasilkan peningkatan akurasi warna dan rendering. Sony Xperia 1 IV dapat memotret gambar dengan resolusi maksimum secara terus-menerus (burst) hingga 20 frame per detik dengan AF/AE penuh pada ketiga kamera belakangnya.
Kamera Depan
Kamera depan juga ada peningkatkan yang cukup signifikan. Dengan menggunakan image sensor Exmor RS 12MP yang baru dan berukuran lebih besar daripada model sebelumnya. Kamera depan juga menjanjikan video HDR 4K penuh dan dapat beroperasi saat kondisi minim cahaya.
Video 4K
Seperti yang telah disebutkan di atas, setiap kamera memiliki kemampuan merekam video 4K asli hingga 120 frame per detik. Selanjutnya, semua kamera dapat merekam HDR, termasuk mode multi-frame HDR yang menggabungkan frame secara berurutan pada tingkat kecerahan yang berbeda untuk menghasilkan video dengan rentang dinamis (dynamic range) yang lebih luas. Pada mode ini, ponsel menggabungkan frame secara real-time, sehingga ini menyebabkan turunnya frame rate hingga 60p.
Live Streaming
Fitur baru utama pada Sony Xperia 1 IV ini adalah live streaming melalui aplikasi Videography Pro. Kita dapat melakukan live streaming di YouTube atau layanan lain tanpa menggunakan aksesori atau peralatan tambahan. Atau, kita juga dapat menggunakan Xperia 1 IV dengan kamera Sony Alpha yang kompatibel sebagai monitor 4K.
Sony Xperia 1 IV ini dilengkapi layar OLED 6,5 inci dengan resolusi 4K dan aspek rasio 21:9. Layar 120Hz ini memiliki pengurangan blur 240Hz dan tingkat pemindaian sentuh hingga 240Hz. Ini adalah layar smartphone 4K HDR OLED Sony yang paling terang sejauh ini dan di klaim 50% lebih terang dari pendahulunya. Ponsel ini juga menyajikan audio yang handal dengan teknologi Dolby Atmos dan jack headphone 3.5mm untuk melengkapi tampilan yang elegan. Speaker internal dapat memutar ‘360 Reality Audio’ dan mendukung teknologi audio beresolusi tinggi.
Kabarnya Sony Xperia 1 IV akan dirilis di AS pada 1 September dengan bandrol $1.600 atau sekitar 23 jutaan dengan pilihan warna hitam dan ungu. Untuk pasar AS, saat ini smartphone tersebut sudah bisa di preorder. Dalam paket pembelian sudah termasuk earbud peredam bising nirkabel Sony WF-1000XM4 gratis, senilai $280.
Kapan masuk ke pasar Indonesia? kita tunggu pengumuman resmi dari Sony Indonesia, ASAP!
Ikuti terus berita dan informasi seputar dunia fotografi dan videografi di CakBass.com